MedcoEnergi Tegaskan Komitmen Keberlanjutan Di Forum Energi Regional Oman


Aceh Timur-Penaperistiwa.com 

 PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi) kembali menunjukkan kiprahnya di panggung energi regional lewat keikutsertaan dalam Advantage Oman Forum (AOF) 2025 yang digelar di Muskat, Oman. Mengangkat tema “Shaping the Future Investment”, forum ini mempertemukan pemimpin sektor energi dan investasi dari berbagai negara untuk membahas masa depan energi berkelanjutan.


Direktur Utama MedcoEnergi, Hilmi Panigoro, hadir sebagai tamu undangan khusus dan menjadi pembicara dalam sesi diskusi panel bersama Menteri Energi dan Mineral Oman, Kepala Otoritas Lingkungan Oman, serta Perwakilan Khusus Uni Eropa untuk Kawasan Teluk.


Dalam forum tersebut, Hilmi menegaskan bahwa prinsip keberlanjutan menjadi inti strategi pertumbuhan MedcoEnergi. “Beroperasi di Indonesia, negara dengan kekayaan ekosistem yang luar biasa, menjadikan perlindungan biodiversitas sebagai mandat utama kami,” ujarnya.


MedcoEnergi telah menanam lebih dari 500.000 pohon di lahan seluas 730 hektare dalam tiga tahun terakhir, melampaui ketentuan regulasi. Program konservasi mangrove diperluas hingga ke Thailand, dan budidaya rumput laut dikembangkan di Indonesia serta melalui proyek percontohan di Oman.


Hilmi juga menyoroti integrasi prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) melalui tiga pilar utama: kepemimpinan pekerja, pengembangan sosial-lingkungan, dan pemberdayaan masyarakat lokal.


“Di manapun kami beroperasi, kami harus berbagi visi dan membangun keterlibatan yang kuat dengan masyarakat sekitar,” tegasnya.


Partisipasi MedcoEnergi dalam AOF 2025 menandai komitmen perusahaan untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan, baik secara regional maupun global.(MN) 

Post a Comment

أحدث أقدم